Boeing Sampaikan Angkatan Udara AS Terima Jet tempur F-15EX Pertama

0
132

Update.com| Dalam jumpa pers yang disampaikan oleh Boeing pada Minggu (14/03/2021) kemarin menyampaikan bahwa  Angkatan Udara Amerika Serikat (AS) secara resmi telah menerima jet tempur  Boeing F-15EX pada  minggu lalu.

Deskripsi Jet tempur ini adalah pesawat dua kursi yang dapat dioperasikan oleh seorang pilot tunggal. Pesawat ini memiliki kontrol penerbangan fly-by-wire, tampilan kokpit digital, dan sistem avionik canggih, termasuk Eagle Passive/Active Warning and Survivability System, peningkatan peperangan elektronik yang juga diterapkan pada model F-15E.

Dari penjelasan yang disampaikan kata Kolonel Sean Dorey, manajer program F-15EX Air Force Life Cycle Management Center’s Fighters and Advanced Aircraft Directorate, yang bertanggung jawab atas akuisisi, modernisasi, dan pemeliharaan pesawat menyebutkan bahwa Ini adalah momen besar bagi Angkatan Udara AS.

Diberitakan The Jerusalem Post,  hari ini,  Senin (15/03/2021) Kolonel Sean Dorey  mengatakan, dengan kapasitas senjata yang besar, tulang punggung digital, dan arsitektur terbuka, F-15EX akan menjadi elemen kunci armada tempur taktis AS dan melengkapi aset generasi ke-5.

Dikabarkan bahwa kemajuan dalam program F-15EX ini juga berdampak pada Angkatan Udara Israel (IAF).  Laporan sebelumnya mengatakan IAF tertarik dengan jet tempur khusus ini, dan langkah ini akan memungkinkan para pejabat untuk mengamati kinerjanya dengan cermat.

Dari penjelasan pihak Boeing, Angkatan Udara AS berencana mengakuisisi 144 unit F-15EX dari perusahaan untuk menggantikan model F-15C/D dan menyegarkan armada F-15. (iu)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini