Tanggapi Soal Sandiaga Siap Gabung Di Pemerintahan Baru, Romahurmuziy Bilang Itu Pandangan Pribadi

6
420
Ketua Majelis Pertimbangan PPP, Romahurmuziy Tanggapi Bahwa Pernyataan Sandiaga Merasa Terhormat Jika Diajak Bergabung Pada Pemerintahan Baru Sebagai Pendapat Pribadi

 

Isuterkini.com| Muhammad Romahurmuziy (Rommy) yang juga merupakan Ketua Majelis Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) beri tanggapan soal Sandiaga Uno, Ketua Bappilu PPP merasa terhormat jika diajak bergabung untuk membangun bangsa di pemerintahan selanjutnya.

Rommy menanggapi bahwa hal itu  merupakan pandangan pribadi Sandiaga karena hingga saat ini PPP belum memutuskan apapun karena pemilu dan perhitungan suara belum selesai. Tahapan pemilu masih pada perhitungan suara secara berjenjang dan rekapitulasinya sampai 20 Maret nanti.

BERITA MENARIK : Makin Mengemuka Narasi Kecurangan Pemilu 2024, Projo Bilang Jangan Terkecoh Elite Politik

“Sebagai Ketua Bappilu tentu Pak Sandi memiliki hak untuk menyampaikan pandangannya pribadi meskipun itu belum merupakan keputusan partai. Sampai saat ini, pemilu juga belum selesai dan perhitungan suara masih kita tunggu secara berjenjang rekapitulasinya sampai 20 Maret nanti,” kata Rommy kepada wartawan, hari ini,  Selasa (27/02/24).

Lebih lanjut politisi senior PPP itu menyampaikan terkait  instruksi Plt Ketua Umum PPP Mardiono hingga saat ini jelas untuk berjalan bersama koalisi Ganjar Pranowo-Mahfud Md. Ia menyebut partai pengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud Md juga berencana untuk menggulirkan hak angket usai reses DPR RI.

“Sampai hari ini masih pada posisi yang sama di paslon koalisi 03 dan berdasarkan rapat para Ketum dilaksanakan terakhir kemarin, hari Sabtu, PPP bersama PDIP tetap bersama-sama dalam posisi pengusungan hak angket atau interpelasi pada saat DPR RI nanti memasuki masa sidang 5 Maret 2024,” papar Rommy.

BERITA MENARIK : TKN Beri Tanggapan Soal Poster Calon Menteri Kabinet Indonesia Emas Yang Viral Di Medsos

Diketahui sebelumnya, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Persatuan Pembangunan (Bappilu PPP), Sandiaga Salahuddin Uno, merasa terhormat bila diajak bergabung dengan kabinet mendatang. Ia menegaskan PPP adalah partai pendukung pemerintah.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merespons kabar PPP merapat ke koalisi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. AHY mengatakan setiap keputusan apa pun biasanya dibicarakan terlebih dahulu oleh Prabowo dengan para ketua umum anggota koalisi.

Namun demikian, AHY memastikan penguatan koalisi terus dilakukan untuk mendukung program pemerintah ke depannya. Dia mengatakan program Prabowo-Gibran harus mendukung dukungan politik dari parlemen. (it/nt)

 

6 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini