Ungguli AS, China Disebut Sebagai Pemilik Militer Terkuat Di Dunia

4
149

Update.com| Para peneliti dari Military Direct menyampaikan  publikasi  yang cukup mengejutkan karena menempatkan militer China sebagai yang terkuat di dunia. Amerika Serikat (AS) di urutan kedua dan Rusia di urutan ketiga.

Dari penjelasan para peneliti, Indikator riset menggunakan nilai dari semua kriteria, mulai dari anggaran militer, jumlah personel aktif dan tidak aktif, total kapasitas pasukan udara, darat, laut dan nuklir, beratnya peralatan, gaji rata-rata di tingkat personel hingga letnan.

Setiap poin kriteria diberi skor tertimbang untuk maksimal 10 poin dan  Military Direct menempatkan  Militer China Terkuat di Dunia Ungguli AS Seluruh poin maksimal dari semua kriteria adalah 100, dan China diberi penilaian total 82.

“Meskipun memiliki anggaran militer yang sangat besar AS  berada di posisi ke-2 dengan 74 poin, diikuti oleh Rusia dengan 69 poin, India 61 poin, dan kemudian Prancis dengan 58 poin. Inggris masuk 10 besar, berada di posisi ke-9 dengan skor 43,” begitu ditulis dalam laporan itu.

Berdasarkan skor-skor yang mereka hitung dengan memperhitungkan anggaran, tentara pria, dan hal-hal seperti kapasitas Angkatan Udara dan Angkatan Laut menunjukkan bahwa China akan keluar sebagai pemenang.

Sementara itu, Military Direct menyebutkan  Rusia memiliki pasukan darat paling kuat, dengan 54.866 kendaraan, tetapi Amerika memiliki Angkatan Udara yang terbesar dengan 14.141 pesawat. China memiliki Angkatan Laut terkuat dengan 406 kapal.

“Indeks Kekuatan Militer Tertinggi mengukur militer setiap negara berdasarkan berbagai faktor. Kami ingin menjawab sekali dan untuk semua militer dunia mana, setidaknya di atas kertas, yang terkuat. Yang akan menang dalam pertarungan hipotetis,” kata Ben Slater, bos bos Military Direct yang ia sampaikan kepada The Mirror.

Lebih lanjut disebutkan bahwa China adalah nomor satu, mencetak skor tinggi di semua faktor, tetapi AS mengalahkannya dalam hal anggaran dan kapasitas udara. China telah membuat langkah signifikan dalam modernisasi selama beberapa dekade terakhir dan didorong untuk menjadi kekuatan Angkatan Laut yang dominan.”

Berdasarkan rilis Military Direct  berikut 10 besar Militer terkuat didunia:

4 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini