Mengaku Pernah Dibully, Kata Megawati Dibilang Agamanya Tak Jelas

10
167

 

Update.com| Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri hadir dan dan meyampaikan sambutan pada peletakan Batu Pertama Pembangunan Pelindungan Kawasan Suci Pura Besakih, Bali,  hari ini, Rabu (18/08/2021).

Dalam sambutan Megawati yang disiarkan oleh YouTube Pemprov Bali menceritakan terkait perundungan atau bully yang dialami dirinya. Megawati mengatakan kala itu ada orang yang bilang kalau agamanya disebut tidak jelas.

“Saya pernah di-bully. Bayangkan, dikatakan Ibu Mega agamanya tidak jelas,” kata Mega (sapaan akrab Ibu Megawati).

Lebih lanjut Mega mengaku saat itu dirinya  menghadapi perundungan tersebut dengan tertawa. Sebab, menurutnya, masalah agama merupakan masalah personal dengan Tuhan YME.

“Saya ketawa saja. Masalah agama adalah masalah kita dengan Yang di Atas. Tidak ada yang bisa membanding-bandingkan, itu menurut saya Mudah-mudahan hal ini pun demikian dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia,” ujar Mega.

Masih menurut Mega, ia mengaku pernah disikapi sinis karena sering  menggelorakan kata Merdeka. Padahal, menurutnya, hal itu perlu untuk terus menggelorakan rasa cinta Tanah Air warga Indonesia. Kata Mega yang mengutip perkataan ibunya, kata merdeka itu adalah penyemangat para pejuang.

“Sekarang saya mulai seneng orang mulai ngomong ‘Merdeka’. Dulu permulaan, saya yang bicara banyak yang sinis. ‘Ibu ini lho orang sudah merdeka, kok teriak-teriak merdeka’. Karena kalau ndak lupa saya bilang. Dulu mereka yang berjuang kalau sudah mulai patah semangat, rasanya ibu saya yang cerita. Ibu saya bilang selalu ‘merdeka atau mati’. Begitu, hebat ndak,” papar Mega.

Pada kesempatan itu Megawati mengaku sedih lantaran masih banyak orang yang kerap menghina Presiden Joko Widodo (Jokowi). Padahal, menurutnya, Jokowi sudah berjuang keras untuk rakyat Indonesia.

Ia menilai orang-orang yang menghina Jokowi itu tidak memiliki moral. Dia juga menilai mereka pengecut. Mega pun meminta orang-orang yang menjelekkan Jokowi bersikap jantan datang berhadapan langsung dengan Jokowi.

Tak lupa Mega menyinggung soal apa yang terjadi di Afghanistan. Megawati meminta bangsa Indonesia belajar dari apa yang terjadi di Afghanistan. Mega memberi nasehat agar pemuda Indonesia mewaspadai penjajahan. Sebagai generasi tua Indonesia, Megawati mengatakan hanya bisa memberikan wejangan. (iu)

10 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini