Jumat, November 22, 2024
BerandaLiputan KhususTiga Personel Berprestasi Polda Metro Dapat Hadiah Umrah Gratis Pada HUT Bhayangkara

Tiga Personel Berprestasi Polda Metro Dapat Hadiah Umrah Gratis Pada HUT Bhayangkara

 

Isuterkini.com|  Kombes Ade Ary Syam Indradi yakni Kabid Humas Polda Metro Jaya memberikan hadiah umrah ke tanah suci kepada tiga anggotanya. Hal tersebut diberikan kepada para personel yang berprestasi dilingkup Polda Metro Jaya.

“Saya selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya ingin memberikan apresiasi kepada rekan-rekan yang sudah memberikan kontribusi yang sangat positif dan sudah berbuat yang terbaik untuk Polda Metro Jaya di Bidang Humas,” kata Ade Ary melalui keterangannya pada Sabtu (29/06/24) kemarin.

Dalam penjelasan yang disampaikan lebih lanjut oleh Ade Ary mengatakan pemberian hadiah dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78. Hadiah wisata religi juga diberikan kepada beberapa anggota non-muslim.

Adapun ketiga anggota Polda Metro  yang mendapatkan hadiah yakni Briptu Muhammad Gilang Firmansyah, Brigadir Aji Yudho Sembodo dan Brigadir Richard Sugiarto Bakara beserta istri. Dengan adanya hadiah ini, Ade Ary berharap menjadi motivasi anggota dalam meningkatkan kinerja lebih baik ke depannya.

“Semuanya saya yakin tidak ada yang kebetulan, ketika rekan-rekan menanam semangka pasti akan metik semangka juga, rekan-rekan menanam kebaikan memetik kebaikan juga, energi alam mendukung,” beber Ade Ary.

Diketahui bahwa  Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara akan diperingati pada tanggal 1 Juli 2024. Dalam rangka menyambut dan merayakan peringatannya, kamu bisa menggunakan twibbon untuk dibagikan di media sosial bersama berbagai ucapan.

Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara tahun 2024 mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.” Ini merupakan hari penting di lingkup Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Untuk diketahui bahwa HUT Bhayangkara juga disebut sebagai Hari Bhayangkara, atau Hari Jadi Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), atau juga Hari Kepolisian Nasional. Hari ini memperingati berdirinya instansi Polri sejak tahun 1946. (it)

 

7 KOMENTAR

  1. Semoga ibadah umrah nya khusuk dan membangkitkan semangat untuk mengabdi kepada institusi kepolisian setelah kembali ke tanah air

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
- Advertisment -

Postingan Populer

- Advertisment -

Komentar Terbaru