Senin, November 25, 2024
BerandaInternasionalDiprediksi Bakal Menjadi Penerus Penguasa Korea Utara, Ini Profil Kim Ju Ae...

Diprediksi Bakal Menjadi Penerus Penguasa Korea Utara, Ini Profil Kim Ju Ae Putri Kim Jong Un

 

Isuterkini.com|  Kim Jong Un sang penguasa dan pemimpin absolut  Korea Utara (Korut), diperkirakan sedang menyiapkan putrinya, Kim Ju Ae, untuk jadi penerusnya. Dari penjelasan  Lee Seong Kweun, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Partai Kekuatan Rakyat Korea Selatan, mengatakan Korut menetapkan Kim Ju Ae sebagai kandidat kuat calon penerus Kim Jong Un.

Indikasi dari penjelasan Lee Seong Kweun dapat dilihat bahwa Kim Ju Ae yang sering muncul bersama sang ayah  sebagai upaya Korut untuk mereka-reka sentimen publik. Dalam penjelasan lebih lanjut Lee mendapatkan informasi tersebut dari Badan Intelijen Nasional (National Intelligence Service/NIS).

Diberitakan oleh Radio Free Asia (RFA) dengan mengutip pernyatan Lee kepada wartawan menyebutkan bahwa Korut sedang mengajarkan Kim Ju Ae untuk menjadi pewaris, yang mengindikasikan bahwa dialah yang paling mungkin menjadi penerus.

Kenyataannya menunjukkan bahwa kemunculan Kim Ju Ae kepublik bersama Kim Jong Un yaitu terkait aktivitas militer. Masih menurut  RFA, Anggota DPR dari Partai Demokrat, Park Sun-won, juga mengatakan Kim Ju Ae kemungkinan besar akan menjadi penerus Kim Jong Un.

Sebagai informasi, saat ini  Kim Ju Ae diperkirakan berusia antara 11-13 tahun, yang berarti dia diduga lahir antara tahun 2011 dan 2013. Saat Kim Ju Ae pertama kali muncul dan jadi perhatian khalayak saat mantan pemain basket Amerika Serikat, Dennis Rodman, datang ke Korut tepatnya di kediaman keluarga Kim Jong Un di Wonsan pada 2013 lalu.

Selanjutnya, Kim  Ju Ae tampil di publik untuk pertama kalinya pada November 2022, saat menyaksikan uji coba rudal jarak jauh bersama ayahnya. Kim  Ju Ae juga sering menemani Kim Jong Un ke acara-acara penting seperti parade militer dan mendampingi ayahnya bicara di depan awak media Korut.

Berdasarkan pemberitaan media pemerintah sering kali memperlihatkan ayah dan anak itu saling berpegangan tangan dan menyentuh wajah satu sama lain sebagai bentuk kasih sayang. Kim Ju Ae adalah putri Kim Jong Un dari istri sekaligus ibu negara Korut yakni Ri Sol Ju.

Informasi tentang kehidupan pernikahan dan anak-anak Kim Jong Un awalnya muncul pada 2010, setelah debut massalnya sebagai penerus turun temurun Kim Jong Il. Menurut laporan 38 North, Kim Ju Ae sendiri diyakini salah satu dari empat anak Kim Jong Un yang terdiri dari tiga anak perempuan dan satu anak laki-laki.

Namun tidak jelas urutan kelahiran anak-anak Kim Jong Un, sehingga tidak diketahui apakah Kim Ju Ae adalah anak tertua Kim Jong Un. Informasi lain soal Kim Ju Ae juga sangat minim. Namun dia disebut gemar bermain ski dan menunggang kuda. Untuk diketahui bahwa kebanyakan anggota keluarga Kim yang gemar menunggang kuda dan kegiatan berkuda.

Sebagai informasi, Kim Ju Ae juga punya sederet julukan di antaranya Putri Tercinta Kim Jong Un, Putri yang Dihormati dan Putri yang Tercinta dan Dihormati. Korea Utara bukanlah negara monarki, tetapi memiliki kepemimpinan. Pemimpin tertingginya konon dipilih melalui kongres Partai Pekerja yang berkuasa.

Namun, pada kenyataannya, keluarga Kim telah menjalankan negara seperti perusahaan keluarga swasta sejak negara itu didirikan oleh kakek dan ayah Kim memerintah hingga mereka meninggal. Kim Jong Un mengambil alih kekuasaan setelah ayahnya, Kim Jong-il meninggal. (it)

 

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
- Advertisment -

Postingan Populer

- Advertisment -

Komentar Terbaru