Isuterkini.com| Kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, mendapatkan kunjungan istimewa dari Pimpinan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jumat (11/10/24) sore kemarin. Dari penjelasan yang disampaian Juru Bicara PKS, M Kholid, pimpinan PKS bersilaturahmi dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto di kertanegara.
“Sore ini silaturahim pimpinan PKS dengan Pak Prabowo, di Kertanegara,” kata Kholid.
Masih menurut penyampaian Kholid, kunjungan pimpinan PKS ini dalam rangka tindak lanjut menerima dan memenuhi undangan silaturahmi dari Prabowo. Ia juga menyatakan bahwa hubungan PKS dengan Prabowo dekat, karena pernah dua kali berjuang bersama.
Pada pertemuan tersebut, PKS secara resmi menyatakan bergabung ke dalam koalisi pemerintahan Presiden terpilih, Prabowo Subianto. Pernyataan ini disampaikan Ketua Majelis Syura PKS, Salim Segaf Al-Jufri usai pertemuannya dengan Prabowo di Kertanegara IV.
Pada kesempatan itu Salim menyampaikan, PKS bertekad untuk selalu mengedepankan nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa. Menurutnya, Persatuan ini penting agar dapat mengokohkan stabilitas politik nasional untuk bersama-sama dalam menghadapi semua tantangan dari dalam maupun dari luar negeri.
“Untuk mewujudkan cita-cita pendiri bangsa di negara yang sangat majemuk ini, tidak mungkin dikelola oleh satu dua kelompok saja. Tapi seluruh komponen bangsa harus bersama-sama,” kata Salim saat jumpa pers dikediaman Prabowo.
Masih menurut Salim, melihat situasi Dunia yang belakangan cukup memprihatinkan seperti masalah ekonomi, keamanan dan sebagainya, mengharuskan sebuah komponen Bangsa untuk selalu solid dan bekerjasama untuk kepentingan bangsa.
“Jadi itulah semua yang membuat kita semangat untuk bersama-sama bergabung dalam pemerintahan Bapak Presiden, Bapak Prabowo Subianto,” tandas Salim.
Menanggapi kunjungan Pimpinan PKS, Presiden Terpilih Prabowo Subianto mengapresiasi sikap PKS yang mau bergabung dengan pemerintahannya ke depan. Menurut Prabowo, kerja sama antar partai politik ini baik untuk rakyat Indonesia.
“Itulah yang kami inginkan politik di Indonesia, politik yang selalu menjunjung tinggi, menghormati,” kata Prabowo.
Pada pertemuan tersebut Prabowo didampingi oleh jajaran pengurus partainya ketika menyambut pimpinan PKS. Tampak ada Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono, hingga Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono.
Sementara pimpinan Partai Keadilan Sejahtera yang hadir di antaranya Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri, Sekjen PKS Aboe Bakar Al-Habsyi dan Pelaksana Harian Presiden PKS Ahmad Heryawan. (utr/it)
Akhirnya PKS gabung juga ya ke Pemerintahan Prabowo-Gibran semoga kedepan amanah ya
Makin kuat dong pemerintahan Pak Parbowo dan Mas Gibran
Sukses deh Pak Prabowo dan mas Gibran untuk koalisi gemuknya
Kita wajib bersatu untuk bangun bangsa yang besar seperti Indonesia
Makin banyak yang gabung malah makin bagus untuk perjalanan pemerintahan Pak prabowo
Pak prabowo terbaik, semua Parpol pada manut sama dia, KEREN
Siap Pak Jenderal, semua merapat biar dapat jatah
Mantappppp Pak Prabowo jadi idola 2024
lanjutkan jendral..lanjutkan untuk indonesia emas
tada lawann..mantap pak peabowo
yang penting tidak lupa dengan tugas utamnya demi kesejahteraan rakyat