Update.com| Muhammad Kece seorang YouTuber yang beberapa waktu terakhir melakukan live streaming terkait berbagai macam isu sensitif perihal agama Islam tekah dilaporkan ke bareskrim. Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono mengaku sudah menerima laporan dari masyarakat terkait Youtuber Muhammad Kece yang diduga melakukan penistaan agama.
“Tadi malam sudah ada laporan dari masyarakat ke bareskrim. Anggota sedang bekerja melaksanakan penyelidikan,” kata Argo Yuwono, hari ini, Minggu (22/08/2021).
Karena ulah Youtuber tersebut, diketahui muncul sejumlah desakan agar pihak kepolisian menindak Youtuber Muhamad Kece . Mereka meminta kepolisian melakukan penindakan terhadap Muhammad Kece, diantaranya yakni Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Quomas. Ia menilai pernyataan menyebut penyataan YouTuber Muhammad Kece melanggar norma-norma toleransi dan keyakinan agama Islam.
Sementara itu, Sekjen PBNU, Helmy Faishal Zaini menyebutkan apa yang dilakukan Muhammad Kece telah memenuhi unsur hate speech ataupun ujaran kebencian terhadap suatu agama sehingga dapat mengganggu kerukunan antar umat beragama di Indonesia.
Hal yang sama disampaikan oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti menilail ceramah yang dilakukan Muhammad Kece kacau, tidak sesuai logika, dan menyesatkan. Ia melihat apa yang diunggah Muhammad Kece di media sosialnya hanya untuk menarik penonton dan popularitas.
Sebelumnya, YouTuber Muhammad Kece dikecam karena ucapannya dalam sejumlah video yang disiarkan di YouTube dinilai menistakan agama Islam. Polisi diminta bergerak mengusut kasus ini agar tidak meresahkan umat.
Ada sejumlah akun di YouTube yang menayangkan video Muhammad Kece bicara mengenai Islam, di antaranya akun MuhammadKece, juga akun MurtadinIndonesia. Dalam video-video tersebut, yang beberapa di antaranya berupa diskusi virtual, ucapan M Kece dinilai kerap menistakan agama Islam.
Di antara ucapan Muhammad Kece yang disoal adalah dia menyebut kitab kuning yang diajarkan di pondok pesantren menyesatkan dan menimbulkan paham radikal. Selain itu dia juga menyebut ajaran Islam dan Nabi Muhammad SAW tidak benar sehingga harus ditinggalkan. (iu)
Hiduplah dengan damai dengan tidak menista agama
Ditunggu minta maafnya dan trs bebaskan
Penista agama tidak ada tempat di Indonesia
Jangan menista
Ya tanggung akibatnya berani berbuat berani bertanggung jawab
Aduuh tidak sesuai nama ni perilaku nya
Jangan merusak nama baik youtuber dgn adanya penistaan agama
jgn saling merusak
Lebih hati hati dalam mengucap, apalagi di dunia may
Jaga dalam berbicara
Demi cari konten cara apapun di lakukan
Keblinger menggunakan teknologi media sosial dengan cara yang salah. Kebablasan ingin viral tapi salah jalur. Semoga proses hukumnya cepat.
Ketemu Preman Nanti di Bui…
Semoga kembali ke jalan yg benar..
Efek covid…kelamaan dikurung.
Ga Noda Ya Ga Belajar….Iklan Rinso